Antusias Penonton Luar Biasa dan Didukung Penuh Bupati, Rambung Sialang Akan Jadi Tempat Event Rally Berikutnya

    Antusias Penonton Luar Biasa dan Didukung Penuh Bupati, Rambung Sialang Akan Jadi Tempat Event Rally Berikutnya

    SERGAI-Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumatera Utara menyebutkan, bahwa kawasan perkebunan Rambong Sialang Estate, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) akan kembali menjadi tempat pelaksanaan event rally berikutnya 

    Hal ini dikarenakan antusias penonton yang luar biasa di kabupaten tersebut. "Mungkin kembali menjadi tuan rumah. Apalagi didukung pemerintahnya yakni bupati dan wakil bupati. Ini kita apresiasi yang setinggi-tingginya, "ujar Ketua IMI Sumut, Harun Mustafa Nasution. Minggu (09/06/2024)

    Ketua IMI Sumut, Harun Mustafa Nasution juga mengatakan bahwa penonton di Rambung Sialang sangat tertib. "Mungkin kalau ada lagi kalau bisa lebih tertib. Saat ini masih bisa ditoleransi. Karena Rally ini olahraga yang sangat berbahaya juga, " katanya.

    Apresiasi yang sama juga disampaikan pereli yang juga Anggota DPR RI terpilih, Musa Rajekshah. Pria yang akrab disapa Ijeck itu mengatakan bahwa selama pelaksanaan Kejurnas Rally Sumut 2024 tersebut berjalan lancar.

    "Alhamdulillah ini hari kedua berjalan aman dan lancar, dari hari Jumat kemarin termasuk penontonnya lumayan tertib hanya ada kendala di beberapa pembalap. Kami terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Sergai karena pelaksanaan ini didukung pemkab. Terima kasih juga kepada Kapolda dan Pangdam karena pengamanan di setiap jalur sesuai dengan protap, " kata Ijeck.

    Bupati Serdang Bedagai, Darma Wijaya didampingi Wakil Bupati Adlin Tambunan dalam kesempatan itu berterima kasih kepada Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumut khususnya Ijeck yang sudah melaksanakan rally di kabupaten Sergai.

    "Masyarakat kita minta kalau bisa event-event lainnya juga bisa dilaksanakan di sini. Baik itu rally, motor cross dan lainnya. Kita siap mendukung penuh, "ucap Musa Rajekshah

    Pemkab sudah menyiapkan dana yang ditampung di dalam APBD untuk mendukung penuh pelaksanaan event-event nasional maupun internasional, "ujar Bupati Serdang Bedagai, Darma Wijaya

    Sebelumnya, Event Kejuaraan Asia Pacific Rally Championship (APRC) 2023 dan Kejuaraan Nasional KFC Danau Toba dan kejuaraan lainnya digelar di Kawasan Hutan Tanaman Industri (HTI) Toba Plup Lestari yang berbeda di Kabupaten Simalungun 

    Namum meskipun kejujuran Asia Pacific Rally Championship (APRC) 2023 dan beberapa event kejuaraan Rally dilaksanakan di Tano Habonaron Do Bona, Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga nyaris tak pernah menghadiri pembukaan maupun penutupan event yang mendatangkan PAD untuk Daerahnya

    Selain nyaris tak pernah menghadiri pembukaan maupun penutupan event rally, Pemerintah Kabupaten Simalungun di Era Radiapoh Hasiholan Sinaga juga kabarnya tak pernah mensuport event internasional itu, pada hal event tersebut mendatang PAD yang cukup besar, bahkan seluruh hotel selama event rally penuh semuanya,

    Sementara berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun jurnalis Indonesiasatu.co.id, Kejuaraan Danau Toba Rally di era Bupati JR Saragih mendapat dukungan penuh dari pemerintah Kabupaten Simalungun, namun di era Radiapoh Hasiholan Sinaga jangankan mendukung penuh, menghadiri pembukaan dan penutupan pun nyaris tak pernah hadir,  

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Wujudkan Angkutan Berkeselamatan, BPTD Kelas...

    Artikel Berikutnya

    Danau Toba, Keajaiban Dunia di Sumatera...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Posko Nataru 2024-2025 Resmi Dibuka, KSOPP Pastikan Kesiapan Layanan Pelabuhan di KSPN Danau Toba
    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025
    Soal Tambang Pasir, Jumarno Jabat Pangulu di Sei Mangkei dan Rejo Tani
    Ketum Partuha Maujana Dukung Penegakan Hukum, Ketua PABS Simalungun Tegaskan Tak Ada Tanah Adat dan Ulayat di Tano Habonaron Do Bona
    Hadiri Rakor Lintas Sektoral Operasi Lilin Toba 2024, ASDP Nyatakan Kesiapannya Hadipi Lonjakan Kendaraan ke Samosir
    Angkutan Nataru 2024-2025, KMP Tao Toba I dan II Siap Hadapi Lonjakan Kendraan dan Pengguna Jasa Akan Diseberangkan Hingga Subuh
    Antisipasi Lonjakan Volume Kendaraan Pemudik Menuju Samosir, KMP Kaldera Toba Tambah Trip Balige-Onan Runggu
    Pimpin Rakor Lintas Sektoral Operasi Lilin Toba 2024, Pemerintah Samosir Harapkan Kerjasama yang Baik Antar Pemangku Kepentingan
    Ketum Partuha Maujana Dukung Penegakan Hukum, Ketua PABS Simalungun Tegaskan Tak Ada Tanah Adat dan Ulayat di Tano Habonaron Do Bona
    Gas Subsidi 3 Kg Dari Jalan Batangkuis Dilangsir ke Selambo Gunakan Truck Stiker GS
    Kepala KSOPP Dampingi Wamenhub Tinjau Pelabuhan Penyeberangan Ajibata dan Ambarita
    Operasi Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, KSOPP Danau Toba Tetapkan Tiga Skema Pengoperasian Kapal Penyeberangan
    Drama di Pekan Senin: Wanita Terduga Pencopet Diarak Warga hingga Memicu Amarah Massal
    Bupati Simalungun Gelar Pertemuan dengan Masyarakat dan Tokoh Agama Kecamatan Bandar
    30.625 Pengunjung dan 8.823 Kendaraan Padati Kawasan Bakauheni Harbour City Selama Momen Libur Lebaran Idul Fitri 1445
    Peredaran Narkoba di Jalan Jermal XV Belum Bisa Diberantas, Warga Sumut Minta Kapolda Sumut Jalankan Program 5 Prioritas
    Dukung Destinasi Pariwisata Super Prioritas, IMI Sumut Gelar Kejuaran KFC Danau Toba Rally 2023 24 dan 25 Juni
    Danlantamal I Terima Kunjungan Kadisopslatal

    Ikuti Kami